Padangsidimpuan,
//portalsumuttabagseo.com||- Musibah kebakaran yang menimpa warga Jalan imam Bonjol Kelurahan Padang Matinggi Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, Kota Padangsidimpuan, Sumatera Utara, Senin (6/5/2024) Siang kemarin.
Disela-sela kesibukannya, Pj. Wali Kota Padangsidimpuan Dr. H. Letnan Dalimunthe, SKM, M.Kes, menyempatkan diri berkunjung ke lokasi kebakaran didampingi Kepala Dinas Sosial, Zufri Nasution dan Camat Padangsidimpuan Selatan, Ahmad Toib Simanjuntak dan sejumlah pejabat lain. Selasa (7/5/2024).
“Saya ikut merasakan duka mendalam atas musibah yang menimpa bapak ibu sekalian, ini merupakan ketentuan dari Allah, semoga kita dapat ikhtibar atas musibah ini” ujar Letnan
Dikesempatan itu, Wali kota Padangsidimpuan Letnan juga memberikan bantuan sosial masa rentan kepada korban, dan berharap dapat meringankan beban hidup pasca musibah, terutama mengatasi kedaruratan selama beberapa hari untuk memenuhi kebutuhan makanan.
Sementara Kepala Dinas Sosial, Zufri Lubis mengatakan selain bantuan masa rentan berupa sembako, alat mandi dan kain sarung, pemerintah Kota Padangsidimpuan juga akan mengucurkan bantuan berupa uang tunai.
“kita akan dampingi persyaratan pengcurannya, mulai dari laporan lurah melalui Camat yang dilengkapi permohonan kepada Wali kota, dan kemudian sesuai arahan pak Wali, akan dilanjutkan proses pencairan oleh Dinas Sosial ke rekening penerima” jelas Zufri.